Nyobain Beli PS1 di Tahun 2024

masuk akal ga sih, di tahun 2024 ini membeli konsol ps1 untuk dimainkan atau sekedar untuk bahan koleksi? yuk simak artikel ini sampai habis, karena kali ini saya akan membahas pengalaman membeli konsol ps1 di tahun 2024, komponen apa saja yang saya dapat? berapakah harganya? dan apakah masih bisa menyala untuk dimainkan? bersama saya gangsar, lets go!

jadi ceritanya saya lagi masuk ke ruangan kamar saya, lalu saya sedikit terkejut, ternyata koleksi konsol ps saya sudah sebanyak ini, ps2 ada, ps3 slim ada, ps3 superslim ada, dan ps4 fat pun ada, kemudian saya berfikir, sepertinya enak juga kalau punya semua koleksi konsol ps, mulai dari ps1 sampai ps5, rasanya pasti puas banget ketika bisa memandangi semua konsol tersebut berjejer di satu tempat dirumah sedniri, akhirnya sayapun membulatkan tekad untuk mulai mengkoleksi, tapi karena keadaan yang masih kurang memungkinkan untuk membeli ps5, akhirnya saya memutuskan untuk mencari ps1 saja dahulu, singkat cerita akhirnya saya berhasil mendapatkan konsol ps1 yang saya beli dari salsh satu subscriber channel ini yang berdomisili di daerah saya purwokerto banyumas, dan sekarang saya akan membagikan pengalaman saya kepada kamu semua, journey mendapatkan ps1 ini, serta laporan kelayakannya apakah masih bisa dimainkan di jaman sekarang atau tidak, mengingat ps1 ini sudah dirilis dari tahun 1994, yang mana umurnya sudah 34 tahun, lebih tua dari umur saya dan mungkin kalian semua juga, informasi ini saya jamin sangat bermanfaat untuk kamu yang juga baru berniat mencari ps1 sebagai bahan koleksi, oke yuk langsung saja kita masuk ke pembahasannya

awalnya saya mencari ps1 di marketplace online seperti shopee, tokopedia, dan facebook marketplace, namun sayangnya kebanyakan harga yang dipasang mahal mahal banget, bisa 400 ribuan bahkan lebih, dan saya juga cukup khawatir selama masa pengiriman pasti berpeluang mengalami kerusakan, karena ps1 adalah mesin konsol jadul yang umurnya sudah menginjak kepala 3, pasti sudah banyak komponen yang ringkih didalamnya. lalu seketika saya ingat seseorang yang pernah saya beli salah satu koleksi bd ps4 nya dulu, yang juga salah satu penonton channel ria gadget ini, saya ingat dia punya koleksi satu unit ps1, lalu saya coba tanya lewat whatsapp, kemudian dia menjawab kalau ps1 nya tidak dijual karena untuk koleksi, dan kalaupun ada orang yang mau membayarnya, dipasang harga setengah juta, setelah beberapa hari negosiasi, akhirnya dia luluh juga di harga 350 ribu, alasannya daripada cuma nganggur dirumah, lebih baik dipinang ke orang yang membutuhkan. lalu saya langsung otw ke rumahnya dan langsung membayarnya, kebetulan rumahnya sangat dekat, tidak sampai 2 km, ohiya unit yang saya dapat ini adalah ps1 fat ya teman teman, keluaran tahun 1994, namun serinya seri terakhir yakni seri 9000, ini bukan ps one yang dikeluarkan baru pada tahun 2000, jadi nilai ke antikannya tidak perlu diperdebatkan lagi

untuk kelengkapannya adalah sebagai berikut, yang pertama ada unit ps1 nya tentu saja, lalu ada 1 buah stik yang saya tidak tau ini stik ori mesin atau ori pabrik, mungkin jika kamu ada yang tau bisa tulis saja di kolom komentar, yang saya suka dari stik ini adalah warnanya yang abu abu klasik khas ps1, menimbang jika kita membeli ps1 dari shopee biasanya akan diberi stik berwarna hitam yang feelnya kurang klasik. lalu ada memory card berkapasitas 1 mb, lalu ada kabel power, dan kabel av rca yang bisa digunakan juga untuk ps2, saya curiga kabel av ini adalah ori sony ya karena ukurannya panjang banget, bobotnya juga berat, dan ada tulisan sony nya. terakhir ada 3 kaset ori pabrik atau copy pabrik, yakni untuk game winning eleven mod yang ada liga indonesianya, terus ada kaset game harvest moon back to nature, dan ada kaset gameshark untuk ngecheat

                                       

dari segi fisik, body ps1 ini masih mulus banget, tidak ada retakan sama sekali, cat ikon dan tulisan pun masih bisa terbaca dengan jelas, hanya warna dasarnya saja yang sedikit menguning terutama di sisi sampingnya, yah maklum namanya juga barang berumur, pasti karena efek oksidasi selama puluhan tahun, feel saat mengangkatnya pun masih berat dan solid, peer penutup disc room nya juga masing berfungsi, jadi bisa mendongak keatas dengan sendirinya ketika dieject, minus ps1 ini yakni ada pada ujung spindel atau penjepit kasetnya yang tidak menempel lagi ke mesin, jadi mudah lepas ketika hendak mengeluarkan kasetnya, saya kurang tau bagaimana mengatasi hal ini, dipikiran saya ada solusi untuk mengelemnya, tapi saya juga tidak tau itu hal benar atau tidak dan efeknya apa, jika kamu tau solusi membetulkan ujung spindel ini bisa tulis saja di kolom komentar. untuk periperal lain, yang minus adalah karet topi analog stiknya yang sudah lepas

next kita masuk ke pembahasan cara menggunakan ps1 ini, pertama hubungkan kabel power ke ps1, lalu colokan ujung jeknya ke aliran listrik pada stop kontak, lalu hubungkan juga ujung kabel av yang gepeng ke ps1, sementara ujung lainnya colokan ke tv, sesuaikan warna nya ya, merah masukan ke merah, putih ke putih, dan kuning ke kuning, setelah itu colokkan juga stik ps1 nya, lalu pencet tombol eject pada ps untuk membuka disc room ps1, lalu masukan kaset game yang kamu miliki, setelah itu tutup cover disc room nya dengan mendorongnya kebawah hingga berbunyi krek, lalu nyalakan tv mu dan pindah source nya ke av, setelah itu tinggal nyalakan ps1 dengan memencet tombol powernya, dan sekarang ps akan membawamu langsung masuk ke game dan siap untuk dimainkan layaknya ps ps yang lain

setelah dipakai untuk bermain, saya bisa mendapatkan kesimpulan, kalau ps1 ini masih bekerja dengan normal, semua tombol masih berfungsi, responnya terhadap sistem pun cepat, kemudian semua kaset masih bisa berjalan dengan normal, dan selama ini belum pernah mengalami kejadian macet, siap diajak bermain hingga berjam jam, favorit saya tentu bermain winning eleven ya, kalau harvest moon jujur saya dari dulu belum pernah memainkannya sampai waktu yang lama, biasanya baru sebentar sudah bosan, dulu di ps2 saya bermain harvest moon a wonderful life, tetapi berhubung sekarang ada kaset harvest moon juga disini, dan katanya harvest moon back to nature adalah seri harvest moon terbaik dan paling legendaris di ps1, maka besok saya berniat untuk belajar memainkannya, idola saya bang david gadgetin juga dulu sempat memainkannya, overall ps1 ini saya cukup happy untuk memilikinnya, yang jelas saya akan coba membeli kaset kaset game ps1 yang legendaris lainnya, kalau bisa yang original


ya jadi seperti itulah teman teman artikel saya kali ini mengenai pengalaman membeli ps1 di tahun 2024, ternyata masih ada yang normal ya walaupun konsol ini keluaran tahun 90an, asalkan kamu mencarinya dengan cermat, yang saya rasakan selama berburu ps1 kemarin adalah, ternyata mencari ps1 lebih sulit ketimbang mencari ps2, dan ternyata juga harganya cukup murah untuk sebuah barang klasik yang masih berfungsi, akhirnya sekarang koleksi konsol playstation saya sudah hampir lengkap, ps1 sudah punya, ps2 punya, ps3 punya, ps4 pun punya, tinggal si bongsor putih saja yang saya belum punya, doakan semoga dalam waktu dekat bisa giliran dibeli ya teman teman, dan kedepannya juga saya ingin melengkapi konsol ps1 ini dengan komponen lainnya supaya menjaga ketahanan fisiknya, seperti dus, kaset original, buku panduan penggunaan, dan sebagainya, siapa tau dalam waktu 5 sampai 10 tahun kedepan, ps1 ini menjadi barang langka untuk kolektor, sementara saya sudah memiliki paket lengkapnya. terimakasih sudah menyimak pembahasan ini sampai habis, semoga menginspirasi, bermanfaat dan menghibur, beri tahu saya di kolom komentar jika kamu berhasil mendapatkan ps1 juga





Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.